Karya Tulis Ilmiah

KARYA TULIS ILMIAH (KTI)
 
Salah Satu Poster Karya Tulis Ilmiah
Contoh Karya Tulis Ilmiah

       Karya Tulis Ilmiah (KTI) pada hakikatnya adalah laporan tentang sesuatu hasil penelitian, baik dari penelitian kepustakaan (Library Research), laboratorium, atau penelitian di masyarakat (Field Research). Atau dengan kata lainnya, Karya Tulis Ilmiah adalah karya tulis yang disusun oleh seorang penulis berdasarkan hasil-hasil penelitian ilmiah yang telah dilakukannya. Dari definisi yang lain dikatakan bahwa karya ilmiah (scientific paper) adalah laporan tertulis dan dipublikasi yang memaparkan hasil penelitian atau pengkajian yang telah dilakukan oleh seseorang atau sebuah tim dengan memenuhi kaidah dan etika keilmuan yang dikukuhkan dan ditaati oleh masyarakat keilmuan.

          Dari pengertian tersebut secara awal kita dapat mengenal salah satu ciri khas karya ilmiah adalah lewat bentuknya yakni tertulis, baik di buku, jurnal, majalah, surat kabar, maupun yang tersebar di internet, di samping ciri lain yang mesti dipenuhi dalam sebuah karya ilmiah.

          Kebenaran dalam karya ilmiah adalah kebenaran yang objektif-positif, sesuai dengan data dan fakta di lapangan, dan bukan kebenaran yang normatif.berdasarkan hal semacam ini, jelas bahwa sebuah tulisan yang disebut sebagai karya ilmiah harus memiliki persyaratan-persyaratan khusus, seperti memiliki syarat- syarat sebagai berikut :
  1. Menyajikan fakta secara objektif
  2. Mengemukakan segala uraian secara kejujuran
  3. Disusun secara sistematis
  4. Cenderung bersifat induktif.
  5. Bertolak dari hipotesis tertentu.
  6. Menghindari tindakan yang manifilatif .
  7. Bersifat ekspositiris maupun argumentatif

Macam Karya Tulis Ilmiah:
          Sesuai dengan cirinya yang tertulis tadi, maka karya tulis ilmiah dapat berwujud dalam bentuk makalah (dalam seminar atau simposium), artikel, laporan praktikum, skripsi, tesis, dan disertasi, yang pada dasarnya kesemuanya itu merupakan produk dari kegiatan ilmuwan. Data, simpulan, dan informasi lain yang terkandung dalam karya ilmiah tersebut dijadikan acuan (referensi) bagi ilmuwan lain dalam melaksanakan penelitian atau pengkajian selanjutnya.
  • Makalah
Makalah, adalah karya ilmiah yang membahas suatu pokok persoalan, sebagai hasil penelitian atau sebagai hasil kajian yang disampaikan dalam suatu pertemuan ilmiah (seminar) atau yang berkenaan dengan tugas-tugas perkuliahan yang diberikan oleh dosen yang harus diselesaikan secara tertulis oleh mahasiswa.
  • Skripsi
Skripsi, adalah karya ilmiah yang ditulis berdasarkan hasil penelitian lapangan atau kajian pustaka dan dipertahankan di depan sidang ujian (munaqasyah) dalam rangka penyelesaian studi tingkat Strata Satu (S1) untuk memperoleh gelar Sarjana.
  • Tesis
Tesis, adalah karya ilmiah yang ditulis dalam rangka penyelesaian studi pada tingkat program Strata Dua (S2), yang diajukan untuk dinilai oleh tim penguji guna memperoleh gelar Magister. Pembahasan dalam tesis mencoba mengungkapkan persoalan ilmiah tertentu dan memecahkannya secara analisis kristis.
  • Disertasi
Disertasi, adalah karya ilmiah yang ditulis dalam rangka penyelesaian studi pada tingkat Strata Tiga (S3) yang dipertahankan di depan sidang ujian promosi untuk memperoleh gelar Doktor (Dr.). Pembahasan dalam disertasi harus analitis kritis, dan merupakan upaya pendalaman dan pengembangan ilmu pengetahuan yang ditekuni oleh mahasiswa yang bersangkutan, dengan menggunakan pendekatan multidisipliner yang dapat memberikan suatu kesimpulan yang berimplikasi filosofis dan mencakup beberapa bidang ilmiah.
  • Artikel
Artikel, merupakan karya tulis lengkap, seperti laporan berita atau esai di majalah, surat kabar, dan sebagainya (KBBI 2002: 66). Dengan kata lain artikel merupakan: karya tulis atau karangan; karangan nonfiksi; karangan yang tak tentu panjangnya; karangan yang bertujuan untuk meyakinkan, mendidik, atau menghibur; sarana penyampaiannya adalah surat kabar, majalah, dan sebagainya. Artikel mempunyai dua arti: (1) barang, benda, pasal dalam undang- undang dasar atau anggaran dasar; (2) karangan, tulisan yang ada dalam surat kabar, majalah, dan sebagainya.
  • Esai 
Esai, adalah ekspresi tertulis dari opini penulisnya. Sebuah esai akan makin baik jika penulisnya dapat menggabungkan fakta dengan imajinasi, pengetahuan dengan perasaan, tanpa mengedepankan salah satunya. Tujuannya selalu sama, yaitu mengekspresikan opini, dengan kata lain semuanya akan menunjukkan sebuah opini pribadi (opini penulis) sebagai analisa akhir. Perbedaannya dengan tulisan yang lain, sebuah esai tidak hanya sekadar menunjukkan fakta atau menceritakan sebuah pengalaman; ia menyelipkan opini penulis di antara fakta-fakta dan pengalaman tersebut. Jadi intinya kita harus memiliki sebuah opini sebelum menulis esai.
  • Buku Panduan
Buku panduan atau buku pegangan adalah jenis karya tulis ilmiah yang ditulis atau disusun oleh satu atau beberapa orang dalam bidang tertentu yang ditujukan sebagai pedoman/cara menggunakan secara teknis suatu benda.
  • Buku Teks
Buku Teks atau textbook merupak karya ilmiah yang ditulis sesorang atau beberapa orang tentang suatu aspek dari ilmu tertentu. Pada umumnya berisi prinsip-prinsip pokok yang digunakan sebagai bahan pendidikan dan pengajaran pada tingkat-tingkat tertentu.
  • Kamus
Kamus adalah karya tulis ilmih yang disusun oleh satu atau beberapa orang yang tujuan untuk memberikan penjelasan pengertian dari kata-kata dalam bidang ilmu tertentu, misalnya Kamus Teknik, Kamus Biologi, Kamus Bahasa Inggris, Kamus Bahasa Indonesia & lain sebagainya.
  • Ensiklopedi
Ensiklopedi adalah karya tulis ilmiah yang disusun  oleh sejumlah pakar, baik dalam satu ilmu atau dalam berbagai ilmu. Ditujukan untuk memberikan penjelasan berupa pengertian-pengertian kata termasuk latar belakang kata tersebut. Biasanya ensiklopedi terdiri atas banyak jilid, misalnya 1-20 jilid. Contoh ensiklopedi adalah Ensiklopedi Islam, Ensiklopedi Indonesia, Ensiklopedi Kesehatan, dll.

Syarat-Syarat Karya Ilmiah:
Adapun syarat-syarat karya ilmiah adalah (^_^)
  1. Objektif artinya data yang diperoleh dari kenyataan harus dilaporkan dan dianalisa secara objektif. Selain itu, dilakukan dengan benar, teliti, apa adanya, dan tanpa prasangka.
  2. Sopan dan Rendah Hati artinya hal ini tergambar dari kata-kata dan kalimat bahasa yang dipakai. Tidak ada kata atau kalimat yang menggurui pembacanya. Sikap ini tidak akan mengurangi maksud tulisan dan kesimpulan yang disajikan namun agar tulisan itu menimbulkan kesan yang objektif.
  3. Jujur artinya pendapat atau data yang diperoleh harus disebutkan jelas darimana sumbernya dan bukan hasil plagiat.

    Tidak ada komentar :

    Posting Komentar